Postingan

Menampilkan postingan dengan label Tips & Trik

Memperbaiki Galat sshd: no hostkeys available di Ubuntu Server 20.04 LTS

Gambar
Semalam, akses ke server  melalui SSH tiba-tiba saja ditolak. Connection refused . Begitu katanya. Entah apa yang melatar belakangi si server  menolak terhubung melalui SSH. Mengingat masalah ini terjadi di  server  utama, saya harus segera melakukan investigasi agar layanan saya tetap berjalan dengan baik. Lalu, bagaimana cara saya melakukan investigasi, sedang akses satu-satunya ke server hanya melalui SSH? Disini saya perlu sedikit bersyukur, ternyata, selain melalui SSH, provider  ternyata telah menyediakan konsol yang bisa diakses melalui peramban web. Memang tidak seprofesional konsol Terminal, sih, tapi lumayan bisa membantu saya dalam menginvestigasi masalah yang sedang terjadi. Berikut ini cara saya memperbaiki galat sshd: no hostkeys available  di Ubuntu Server 20.04 LTS. Proses investigasi Setelah mendapatkan akses ke server , saya langsung membut ulang si server . Langkah ini bertujuan agar saya dapat melihat semua proses sistem dalam mematikan dan memuat layanan. Sesuai d

Cara Memasang WoeUSB di Ubuntu 2020 LTS

Gambar
WoeUSB merupakan salah satu aplikasi pembuat bootable  pada removable drive  seperti flashdisk . WoeUSB mengkhususkan dirinya sebagai pembuat bootable  untuk Windows yang berjalan di atas sistem operasi berbasis Linux. Ada alasan sendiri kenapa saya harus mendokumentasikan cara memasang WoeUSB di Ubuntu 20.04 LTS ini. Mayoritas paket di Ubuntu bisa dipasang melalui berbagai cara. Baik dengan  apt install ,  software center , atau melalui PPA terlebih dahulu lalu di-apt install-in, bahkan mengunduh berkas .deb -nya lalu pasang manual. Cuman, pada kasus pemasangan WoeUSB , dia tetap tidak bisa terpasang dengan mulus. Semua langkah tersebut mengalami galat pada ketersediaan paket bernama libwxgtk3.0-0v5 atau versi diatasnya. Pada apt, pesan galatnya berbunyi  woeusb : Depends: libwxgtk3.0-0v5 (>= 3.0.4+dfsg) but it is not installable . Sedangkan pada gdebi, pesan galatnya berbunyi  Dependency is not satisfiable: libwxgtk3.0-0v5 (>= 3.0.4+dfsg) . Intinya sih cuman satu. Paket libwxg

Cara Memperbaiki Galat 413 Request Entity too Large di EngineX

Gambar
Proses migrasi WordPress dari hosting ke vps tidak selalu berjalan mulus sesuai harapan. Terkadang, ada saja galat yang belum pernah ditemui sebelumnya. Contohnya seperti pada artikel cara memperbaiki galat 413 request entity too large  di EngineX ini. Satu masalah yang benar-benar baru saya temui malam ini saat setelah memasang WordPress. Galat 413 Request Entity too Large di EngineX Galat 413 request entity too large  disebabkan oleh pembatasan yang dilakukan oleh web server  terhadap ukuran berkas yang diizinkan untuk diunggah oleh klien. Di EngineX, ada satu opsi variabel bernama client_max_body_size  yang secara baku tidak disertakan dalam berkas konfigurasinya. Variabel inilah yang mengatur maksimal besaran berkas yang boleh diunggah oleh klien. Berikut langkah-langkah cara memperbaiki galat 413 request entity too large  di EngineX . Edit konfigurasi inti EngineX Untuk mengedit konfigurasi EngineX, Anda harus memiliki akses root . Buka konfigurasi dengan perintah berikut. $ sudo

Cara Memperbaiki pop-up Open xdg-open selalu terbuka di Chrome

Gambar
Saya sampai lupa kapannya. Kayaknya sebelum upgrade  ke Ubuntu 20.04 LTS si Chrome sudah gak bisa buat ngirim obrolan secara direct  ke WhatsApp melalui tautan wa.me. Cari cara memperbaiki pop-up   open xdg-open  selalu terbuka di Chrome malah baru ketemu hari ini. Buat Anda yang bingung masalah open xdg-open pop-up  saat akan mengirim pesan direct  (tanpa simpan nomor), berikut saya lampirkan tangkap layarnya. Tampilan pop-up  Open xdg-open terus-terusan keluar Nah, jika Anda mengalaminya juga, berarti kita sependeritaan. Tapi tenang, akhirnya saya menemukan solusi untuk memperbaikinya. Inti dari masalah ini, menurut sumber yang saya baca, disebabkan karena kebijakan khusus bernama  ExternalProtocolDialogShowAlwaysOpenCheckbox yang ada di peramban andalan Google ini. Silahkan klik tautan tersebut untuk mengetahui lebih lanjut tentang fungsi dari ExternalProtocolDialogShowAlwaysOpenCheckbox. Mari fakus pada cara memperbaiki open xdg-open pop-up  yang selalu terbuka ketika akan mengiri

Cara Memperbaiki Galat "Failed to Install the Extension Pack 'NS_ERROR_FAILURE'" di VirtualBox

Gambar
Gagal memasang paket ekstensi di Virtualbox dengan kode kesalahan "NS_ERROR_FAILURE" sore ini menghantui saya. Entah karena sebab apa tiba-tiba si VirtualBox tidak bisa melakukan upgrade  paket ekstensi melalui tampilan antar muka. Pesan galat "gagal memasang paket ekstensi" di VirtualBox Memang, sebelumnya VirtualBox saya mengalami galat pada bagian vboxweb.service setelah saya meng-upgrade Ubuntu dari versi 18.04 LTS ke 20.04 LTS . Saya juga belum sempat memperbaikinya, toh tidak terlalu bermasalah dengan fungsi utama VirtualBox untuk menjalankan guest OS . Apa galat ini ada sangkutannya dengan galat pada vboxweb.service? Entahlah, mari fokus saja pada solusi yang sudah ada. Berikut cara memperbaiki galat failed to install the extension pack  dengan kode galat NS_ERROR_FAILURE di VirtualBox 6.1 yang berjalan di atas Ubuntu 20.04 LTS. Periksa versi paket ekstensi terkini Periksalah paket ekstensi yang sudah terpasang di VirtualBox. Caranya, jalankan VirtualBox, ke

Cara Memperbaiki Galat "Fatal: Module vboxdrv not found in directory" di Ubuntu MATE 20.04 LTS

Gambar
Selamat datang di ChotibulStudio, kali ini, saya akan mengulas tentang bagaimana cara memperbaiki galat " Fatal: Module vboxdrv not found in directory /lib/modules/5.4.0-33-generic " di Ubuntu MATE 20.04 LTS. Masalah tersebut muncul saat setelah saya memperbarui versi Kernel Linux header generic . Setelah proses pembaruan tersebut, saya menjalankan salah satu guest OS  yang terpasang di VirtualBox. Saat setelah mengeklik tombol Mulai untuk menjalankan guest OS , tiba-tiba VirtualBox memunculkan peringatan untuk mengeksekusi perintah modprobe vboxdrv dengan user root . Saya-pun mengeksekusi perintah tersebut dan hasilnya seperti gambar dibawah ini. Galat "Fatal: Module vboxdrv not found in directory" Nah, jika Anda mengalami hal yang sama dengan saya, berikut cara memperbaiki galat " Fatal: Module vboxdrv not found in directory " di Ubuntu MATE 20.04 LTS. Pertama-tama, silahkan pasang kernel Linux header generic  dengan perintah berikut: $ sudo apt install

Cara "Paksa" Memperbaiki Galat DNS_PROBE_FINISHED_NXDOMAIN di Ubuntu 18.04

Akses ke situs sendiri tiba-tiba putus karena masalah resolver DNS yang tidak berjalan dengan baik. Sebel tau rasanya. Udah ngehapus riwayat peramban, atur ulang resolver , sampai melepas dan meminta ulang alamat IP dari layanan dhcp client , belum juga tuntas masalahnya. Saya pengguna Ubuntu MATE 18.04 dengan peramban Google Chrome. Saat mengakses situs umam.my.id , saya pakai koneksi dari 'teman pintar'. Pagi ini. Hingga muncul masalah DNS_PROBE_FINISHED_NXDOMAIN. Awalnya, saya curiga terkait dengan masalah propagasi sistem DNS di provider . Setelah saya pastikan tidak ada masalah DNS melalui laman What's My DNS , saya coba periksa dengan perintah ping langsung ke nama DNSnya. $ ping umam.my.id ping: umam.my.id: Temporary failure in name resolution Boom!. Beneran kan. Entah ini resolver laptop saya yang gak jalan, atau resolver dari provider . Akhirnya, saya coba cek ping lagi. Kali ini pakai alamat IP-nya. $ ping xxx.xxx.12.xxx PING xxx.xxx.12.xxx (xxx.xxx.12.xxx) 5

Koneksi USB ke VirtualBox Bermasalah, Berikut Cara Memperbaikinya

Baru selesai memasang VirtualBox beberapa waktu yang lalu, timbul-lah masalah 'receh' yang cukup mengganggu proses instalasi software mesin absensi. Ya, Anda taulah, kebanyakan mesin absensi masih berbasis aplikasi Windows. Dengan terpaksa. Dengan sangat terpaksa. Akhirnya saya memasang-lah Windows 10 di VirtualBox sampai muncul masalah dimana saya butuh mengekspor data dari aplikasi absensi ke flashdisk . Eh, ternyata, si VirtualBox tidak bisa membaca USB flashdisk saya. Kemudian saya baru teringat kalau saya belum memasang ekstensi khusus VirtualBox. Segeralah saya memasang ekstensi VirtualBox yang menyediakan dukungan tambahan untuk berbagai perangkat, seperti USB 2.0, USB 3.0, dan masih banyak lagi. Memasang ekstensi VirtualBox-pun masih belum bisa memperbaiki masalah yang ada. Jika dengan memasang ekstensi VirtualBox-pun belum menyelesaikan masalah, akhirnya saya melihat daftar perangkat USB yang terbaca di VirtualBox dengan baris perintah. $ vboxmanage list usbhost Ho

Cara Memperbaiki Galat KVM Permission Denied di Ubuntu 18.04 LTS

Gambar
Baru saja selesai memasang GNS3 di Ubuntu 18.04 LTS, dan mencoba menjalankan MikroTik CHR didalamnya, saya langsung dipusingkan dengan galat qemu-system-x86_64: failed to initialize KVM: Permission denied . Galat KVM: Permission Denied Sebel gak sih, galat lagi, galat lagi. Begitulah, menggerutu adalah hal pertama kali yang saya lakukan. Sebelum akhirnya mulai menyalin pesan galat dan menempelkannya ke kolom pencarian Google. Disaat-saat seperti ini, Google emang tempat curhat terbaik. Setelah saya membaca artikel ngalor-ngidul , ternyata cara memperbaiki galat KVM Permission Denied di Ubuntu 18.04 LTS cukup gampang. Itu-pun kalau Anda menyikapinya dengan santai. Tidak seperti saya. Sambat nomor satu. Baiklah. Berikut cara memperbaiki galat KVM Permission Denied di Ubuntu 18.04 LTS. Pertama-tama, silahkan periksa hak kepemilikan akses dari /dev/kvm dengan mengetikkan perintah berikut: $ ls -l /dev/kvm crw-rw---- 1 root kvm 10, 232 Jan 8 08:47 /dev/kvm Nah, jika hasilnya seperti

Cara Memperbaiki Galat Network Unreachable Resolving pada Named di CentOS 7

Gambar
Sampailah proses belajar CentOS saya dibagian DNS Server. Bagian yang sebenarnya lumayan mudah tapi sering lupa kalau gak segera dibikin dokumentasinya. Ada beberapa baris konfigurasi yang sudah saya mengerti sejak belajar DNS Server di Debian dan Ubuntu. Tentu pula ada yang benar-benar belum saya tahu. Seperti peletakan berkas-berkas konfigurasi. Lupa satu bagian saja, galat akan menyapa kita. Memberitahukan kalau ada sedikit masalah dengan layanan yang lain. Jaringan tidak dapat dijangkau atau Network Unreachable Resolving -lah misalnya. Galat Network Unreachable Resolving pada Named atau Bind di CentOS 7 Masalah di atas terjadi karena jaringan dengan IPv6 yang dimaksud tidak dapat dijangkau atau tidak tersedia dalam jaringan. Lalu, bagaimana cara memperbaikinya? Saya tidak mau bilang kalau ini adalah satu-satunya cara untuk memperbaiki Network Unreachable Resolving pada Named atau Bind di CentOS. Tapi dengan cara ini masalah tersebut dapat teratasi. Jalan keluarnya adalah dengan &

Cara Menonaktifkan SELinux di CentOS 7

Gambar
Menurut tecmint.com, SELinux dijelaskan sebagai struktur keamanan mandatory access control (MAC) atau kontrol akses wajib yang dijalankan pada sisi kernel. SELinux (Security-Enhanced Linux) menawarkan cara untuk menerapkan beberapa kebijakan keamanan yang seharusnya tidak diterapkan secara efektif oleh Administrator Sistem. Ketika Anda memasang distribusi turunan RHEL (RedHat Enterprise Linux), seperti CentOS misalnya, Anda akan mendapati SELinux aktif secara bawaan. Karenanya, mungkin beberapa layanan pada sistem Anda tidak akan berjalan dengan normal dengan mekanisme keamanan seperti ini. Agar layanan tersebut berfungsi secara normal, Anda harus menonaktifkan atau mematikan SELinux terlebih dahulu sebelum memasang dan mengkonfigurasi layanan tertentu. Bagaimana cara menonaktifkannya? Simak ulasannya dibawah ini. Pertama-tama, silahkan periksa status SELinux yang ada di mesin Anda dengan perintah berikut: $ sestatus Status SELinux dimesin saya masih aktif Untuk menonaktifkan SELinux-

Cara Memperbaiki A Start Job is Running for Raise Network Interface di Ubuntu 18.04

Saya tidak menyangka sama sekali, kalau konfigurasi yang sudah saya bikin di layanan jaringan di internal sistem operasi Ubuntu-lah yang nge-bikin Ubuntu 18.04 di laptop ASUS Adik saya but-nya sangat lama. Lebih dari lima menit. Di tempat konfigurasinya, /etc/network/interfaces, ternyata saya meninggalkan dua baris konfigurasi yang memang hanya saya peruntukkan untuk koneksi DHCP klien dari jaringan kabel. Dari sini saya bisa menyimpulkan bahwa A Start Job is Running for Raise Network Interface bukan-lah sebuah masalah, karena sistem, dalam hal ini DHCP klien (sesuai dengan konfigurasi yang ada) melakukan permintaan ke DHCP server , sedangkan, DHCP server- nya ikut siapa? Maka dari itu, saya cukup mematikan baris konfigurasi dengan memberikannya tanda pagar atau tagar (#) diawal baris konfigurasi. Berikut hasilnya: ..... auto lo iface lo inet loopback #auto enp2s0 #iface enp2s0 inet dhcp ..... Muat ulang layanan jaringan Ubuntu dengan perintah berikut: $ sudo service networking resta

Cara Menonaktifkan Tampilan But Ubuntu 18.04

Ada kalanya kita ingin sistem operasi kita kerlihat agak sedikit keren. Ya minimal agar kayak hekel-hekel gitu deh . Tampilan hanya berupa barisan teks berwarna hijau dengan latar belakang gelap. Cocok-lah. Dengan sedikit konfigurasi, misalnya menonaktifkan tampilan animasi but , sudah cukup menjadikan sistem operasi Anda agak sedikit keren. Tapi, alih-alih terlihat keren, ada alasan tersendiri kenapa saya melakukan hal tersebut. Menonaktifkan tampilan but Ubuntu 18.04. Simple sih , dengan menonaktifkan tampilan but, saya bisa tahu proses apa saja yang dimuat oleh sistem operasi saat proses but berlangsung. Dengan mengetahuinya, kita bisa tahu layanan apa saja yang dimuat pada saat proses but, sekaligus sebagai ajang pencarian kutu. Yap, itulah alasan kenapa saya harus menonaktifkan tampilan but untuk sementara waktu. Tidak lain karena laptop ASUS milik Adik saya ada masalah dengan proses but ke Ubuntu 18.04. Dimana proses but-nya sangat lama ketimbang saat but ke sistem operasi Windo

Sebuah Pengalaman: Cara Memperbaiki Galat HTTP ERROR 500 Pada Situs WordPress

Gambar
Entah bagaimana mulanya, situs web teman saya tiba-tiba tidak dapat diakses. Setiap kali saya akses, selalu saja keluar galat. HTTP ERROR 500. Bingung sih, karena ini bukan galat yang dihasilkan dari feedback si server-nya, melainkan dari peramban web yang saya gunakan. Situs web tersebut menggunakan WordPress. Galat yang saya temui disitus web teman saya Jika dilihat dari kebiasaanya, sebagai CMS yang memiliki pangsa pasar terbesar dan dukungan komunitas yang kuat, seharusnya penanganan masalah serupa tidak terlalu sulit. Ya itu-pun kalau saya sendiri pemilik situsnya. Karena ini bukan situs saya, jadi ada beberapa langkah yang harus saya lakukan untuk mengungkap penyebab galat yang terjadi. Aktifkan Mode Pengawakutuan ( Debugging ) Ini adalah metode untuk mencari 'kutu' yang sudah disediakan oleh pengembang WordPress. Untuk masuk ke mode pengawakutuan cukup mudah. Buka berkas wp-config.php kemudian cari barisan kode yang digunakan untuk mendefinisikan mode pencarian kutu.

Koneksi Internet Bermasalah di Ubuntu 18.04, Berikut Cara Memperbaikinya

Koneksi internet adalah sumber utama bagi kita bila ingin mengakses informasi secara digital. Baik dari personal komputer, laptop, tablet dan ponsel pintar. Untuk memperolehnya kita harus berlangganan ke ISP atau Penyedia Layanan Internet. Apakah setelah berlangganan internet ke ISP secara otomatis langsung dapat menggunakannya? Ya tidak juga, karena Anda harus menunggu teknisinya datang ke rumah Anda untuk memasang beberapa alat dan mengatur konfigurasinya. Barulah, setelah alat bernama router berhasil dikonfigurasi-kan Anda bisa menikmati informasi yang Anda butuhkan. Tapi, tidak demikian pada sebuah kasus yang pernah saya temui di lapangan. Masih ada beberapa konfigurasi lagi yang dibutuhkan. Entah kenapa. Beruntung, ada komputer lain yang sudah terhubung ke internet dengan jaringan yang sama. Galat Pada Koneksi Kabel "Device not Manage" Galat ini menyebabkan koneksi jaringan yang menggunakan kabel tidak dapat terhubung. Cara memperbaikinya dengan mengubah pengaturan pada

WordPress Menampilkan Halaman Kosong dengan Kata "Error", Berikut Cara Memperbaikinya

Gambar
Baru kali ini saya menemukan galat serupa. Baik saat mengakses beranda maupun halaman masuk situs. Saya tidak menduga sama sekali akses saya ke situs diblokir oleh plugin . Padahal nama pengguna dan kata sandi saya benar, bahkan saya berhasil menebak gambar dari layanan captcha yang ada. Plugin yang saya maksud adalah plugin yang berfungsi sebagai keamanan tambahan. iThemes Security namanya (sebelumnya bernama Better WP Security). Galat! WordPress menampilkan halaman kosong dengan kata "error" Entah kenapa hal tersebut terjadi. Dari pada meratapi, mending cari solusi bagaimana cara memperbaikinya. Disini saya menggaris bawahi bahwa situs yang saya pelihara ini tersimpan di mesin hosting dan dapat diakses dari mana saja asal ada koneksi internet. Jika Anda mengalami hal serupa, berikut cara memperbaiki WordPress menampilkan halaman kosong dengan kata "error": Anda harus memastikan alamat IP publik yang Anda gunakan saat mengakses situs Anda. Dalam hal ini, saya m

Cara Memperbaiki Galat "Failed to Initialize Vulkan" Saat Akan Bermain Dota Underlords di Ubuntu 18.04

Gambar
Kata siapa si Ubuntu gak bisa buat nge-play game ? Kalau boleh minjam kata-kata dari senior saya, jawabannya "bisa! pasti bisa". Meskipun tingkat ke-bisa-annya dalam memainkan game memang masih jauh bila dibandingkan dengan sistem operasi yang lain. Windows misalnya. Salat satu platform yang menyediakan lingkungan untuk bermain game di dunia GNU/Linux adalah Steam. Yap, berkat Steam, saya bisa bermain Dota 2 dan game lain yang baru saja dirilis oleh Valve belakangan ini, Dota Underlords. Sebagai game baru berjenis auto battler , Dota Underlords dapat dimainkan diberbagai platform. Salah satu platform yang dapat memainkan game tersebut adalah GNU/Linux. Hanya saja terdapat masalah terhadap dukungan Vulkan yang disediakan oleh GPU Intel. Ya, untuk memainkan kedua game diatas, saya hanya menggunakan laptop Lenovo G400s dengan spek biasa. Prosesor Intel Core i3 berkecepatan 2,40 GHz, RAM 4GB dan HDD 500GB. Untuk keperluan render grafik, tentu saja masih mengandalkan Intel

Cara Mengonversi Berkas .img ke Format Berkas .vdi untuk VirtualBox

Gambar
Keinginan untuk segera mencoba Chrome OS ternyata dapat melahirkan topik-topik untuk artikel baru. Memang kebutuhan untuk mencoba pengalaman Chrome OS agak diakal-akali. Apa lagi kalau bukan menggunakan aplikasi mesin maya, VirtualBox. Chrome OS berjalan di VirtualBox, mungkinkah? Entahlah, saat ini saya masih mencobanya dan terkendala saat akan menjalankan build Chrome OS yang saya dapatkan. Dimana saya harus mengonversi dulu berkas .img menjadi .vdi . Mungkinkah mengonversi berkas .img menjadi .vdi ? Saya kira hal itu tidak dapat dilakukan, ternyata VirtualBox manajer menyertakan opsi bernama convertdd untuk melakukan pengonversian berkas .img agar menjadi format berkas diska maya untuk VirtualBox. Berikut cara mengonversi format diska .img ke format berkas diska maya .vdi untuk VirtualBox. Buka aplikasi Terminal kesayangan Anda. Ubah direktori saat ini ke direktori tempat Anda menyimpan berkas .img . $ cd ~/Downloads/ Eksekusi perintah berikut untuk mengonversi berkas .img k

Gagal Bikin Tampilan Ubuntu MATE Menjadi Seperti Chrome OS

Gambar
Mungkin saya bukan satu-satunya orang yang ngefans dengan semua teknologi yang telah diracik Google, terutama sistem desain yang dikenal dengan nama Material Design itu. Itulah salah satu alasan saya mulai mempelajari desain grafis berbasis vektor menggunakan Inkscape. Tapi ini bukan tentang desain grafis. Ini hal lain. Seperti mengubah tampilan baku Ubuntu MATE agar mirip seperti Chrome OS. Tampilan Ubuntu MATE yang saya paksakan agar semirip mungkin dengan Chrome OS Melalui sumber yang tersedia disebuh situs, saya mulai mengeksekusinya. Harapannya sih, hasil akhirnya jadi seperti demo yang diperlihatkan. Menggunakan Linux Mint. Lihat demonya ditautan ini . Sayang sekali, Ubuntu MATE tidak menyediakan pengaturan panel desktop seperti yang tersedia pada Linux Mint yang ada di video tersebut. Itulah kegagalannya. Namun, bagi Anda yang penasaran dengan tema ini, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut untuk memasang tema Chrome OS untuk Ubuntu MATE Anda. Pasang Tema Chrome OS Tema

Tips Menggunakan Divi Sebagai Tema Bawaan WordPress

Gambar
Yey, akhirnya saya pakai tema Divi dan plugin Pembangun Divi sebagai pelengkapnya untuk meracik tampilan situs web pribadi saya. Saya-pun masih awam dengan tema tersebut karena jika dibandingkan dengan tema-tema WordPress yang lain, Divi lebih membutuhkan sentuhan khusus. Divi dengan segala kemudahannya untuk meracik halaman depan situs sudah tidak diragukan lagi. Pengguna hanya tinggal memilih modul-modul yang sudah disediakan dan menerapkan ke elemen yang ada. Berikut ini beberapa tips buat Anda yang juga akan menerapkan Divi di situs web berbasis WordPress: Baca Dokumentasi Dokumentasi adalah kumpulan catatan terkait dengan sesuatu, jika kita ingin mulai berinteraksi dengannya, tentu kita membutuhkan bantuan. Dokumentasi dapat memberikan semua arahan yang kita butuhkan. Dokumentasi Divi tersedia secara daring. Mulai dari modul, dasar penggunaan, hingga cara menggunakan pembangun visualnya. Anda bisa mengakses dokumentasinya melalui tautan ini . Konfigurasi yang Direkomendasikan Div