Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2020

Cara Membuat Menu Navigasi di Footer Blogger

Gambar
Situs web telah banyak digunakan untuk berbagai keperluan, selain sosial media. Baik untuk toko daring, profil perusahaan, atau untuk catatan daring. Seperti halnya sebuah peta, situs web juga memerlukan bagian untuk navigasi. Tujuannya agar pengunjung dapat dengan mudah memahami konten situs Anda. Lalu, bagaimana cara membuat menu navigasi di footer  Blogger? Umumnya, menu navigasi sebuah situs web dibagi menjadi dua. Menu navigasi utama dan menu navigasi kedua. Navigasi utama terletak dibagian atas atau header . Sedangkan untuk second navigation menu  biasanya terletak di footer  dan berdekatan dengan kredit situs. Contoh menu navigasi di footer Blogger Peletakan navigasi menu seperti yang saya jelaskan di atas bukanlah pedoman baku. Pasalnya, letak navigasi tergantung dengan konsep yang sudah dibuat oleh editor tema. Ada tema yang meletakkan navigasi utamanya dibagian sidebar . Begitu juga dengan menu keduanya. Ditutorial ini saya akan membagikan cara membuat menu navigasi di footer

Cara Memperbaiki pop-up Open xdg-open selalu terbuka di Chrome

Gambar
Saya sampai lupa kapannya. Kayaknya sebelum upgrade  ke Ubuntu 20.04 LTS si Chrome sudah gak bisa buat ngirim obrolan secara direct  ke WhatsApp melalui tautan wa.me. Cari cara memperbaiki pop-up   open xdg-open  selalu terbuka di Chrome malah baru ketemu hari ini. Buat Anda yang bingung masalah open xdg-open pop-up  saat akan mengirim pesan direct  (tanpa simpan nomor), berikut saya lampirkan tangkap layarnya. Tampilan pop-up  Open xdg-open terus-terusan keluar Nah, jika Anda mengalaminya juga, berarti kita sependeritaan. Tapi tenang, akhirnya saya menemukan solusi untuk memperbaikinya. Inti dari masalah ini, menurut sumber yang saya baca, disebabkan karena kebijakan khusus bernama  ExternalProtocolDialogShowAlwaysOpenCheckbox yang ada di peramban andalan Google ini. Silahkan klik tautan tersebut untuk mengetahui lebih lanjut tentang fungsi dari ExternalProtocolDialogShowAlwaysOpenCheckbox. Mari fakus pada cara memperbaiki open xdg-open pop-up  yang selalu terbuka ketika akan mengiri

Cara Memperbaiki Galat "Failed to Install the Extension Pack 'NS_ERROR_FAILURE'" di VirtualBox

Gambar
Gagal memasang paket ekstensi di Virtualbox dengan kode kesalahan "NS_ERROR_FAILURE" sore ini menghantui saya. Entah karena sebab apa tiba-tiba si VirtualBox tidak bisa melakukan upgrade  paket ekstensi melalui tampilan antar muka. Pesan galat "gagal memasang paket ekstensi" di VirtualBox Memang, sebelumnya VirtualBox saya mengalami galat pada bagian vboxweb.service setelah saya meng-upgrade Ubuntu dari versi 18.04 LTS ke 20.04 LTS . Saya juga belum sempat memperbaikinya, toh tidak terlalu bermasalah dengan fungsi utama VirtualBox untuk menjalankan guest OS . Apa galat ini ada sangkutannya dengan galat pada vboxweb.service? Entahlah, mari fokus saja pada solusi yang sudah ada. Berikut cara memperbaiki galat failed to install the extension pack  dengan kode galat NS_ERROR_FAILURE di VirtualBox 6.1 yang berjalan di atas Ubuntu 20.04 LTS. Periksa versi paket ekstensi terkini Periksalah paket ekstensi yang sudah terpasang di VirtualBox. Caranya, jalankan VirtualBox, ke

Cara Mengarahkan DNS Manager ke Cloudflare

Gambar
Sesaat setelah domain Anda aktif untuk pertama kalinya, biasanya Anda akan langsung berfikir untuk mencari DNS Manager yang lebih relevan dari milik registrar. Cloudflare menjadi salah satu tujuan untuk itu. Lantas, bagaimana cara mengarahkan DNS manager ke Cloudflare ?. Menurut WikiPedia , Cloudflare, Inc. adalah perusahaan Amerika Serikat yang menyediakan jasa jaringan penyaluran konten, pencegahan DDoS, keamanan internet, dan peladen nama domain terdistribusi. Salah satu keunggulan layanan Cloudflare adalah mereka memiliki opsi langganan dengan biaya $0/bulan alias gratis. Harga langganan di Cloudflare Untuk mengarahkan DNS Manager dari registrar ke Cloudflare secara teknisnya adalah dengan mengganti default NS milik registrar kita dengan NS dari Cloudflare. Mislanya, registrar kita memiliki alamat NS ns1.chotibulstudio.id , ns2.chotibulstudio.id , dan ns3.chotibulstudio.id , nah data-data NS tersebut yang akan kita ganti dengan NS dari Cloudflare. Dengan begitu, Anda akan sepenuhny